Jalan Terjal Milan Bernama Barcelona




http://inovly.blogspot.com/2012/12/jalan-terjal-milan-bernama-barcelona.html
Jalan Terjal Milan Bernama Barcelona


Jalan Terjal Milan Bernama Barcelona : Jakarta - Dua musim berturut-turut AC Milan berhadapan dengan Barcelona di Liga Champions. Sepanjang sejarahnya, Rossoneri punya statistik yang buruk atas raksasa Spanyol itu.

Dalam drawing babak 16 besar yang dilakukan di Nyon, Kamis (20/12/2012) sore WIB, Milan yang berstatus runner up Grup C berjodoh dengan Barcelona, yang menyudahi fase grup sebagai pemuncak Grup G.

Sepanjang sejarah Liga Champions, Milan dan Barcelona sudah berhadapan sebanyak 13 kali. Dalam seluruh pertemuan tersebut, Rossoneri cuma bisa menang tiga kali. Sementara Barcelona berhasil meraih enam kemenangan, dan empat pertandingan lainnya berakhir imbang.

Salah satu kemenangan terbaik Milan adalah di final musim 1993/1994 di mana mereka menggasak Barcelona dengan 4-0. Dua kemenangan Milan lainnya datang di musim 2000/2001 (2-0) dan 2004/2005 (1-0).

Musim lalu Milan dan Barcelona bahkan berhadapan empat kali di Liga Champions. Dua yang pertama adalah di Liga Champions, dengan hasil 2-2 di Camp Nou dan 2-3 di San Siro. Sementara pada babak perempatfinal skornya adalah 0-0 di kandang Milan dan 3-1 saat gantian main di Camp Nou.

Fakta lainnya adalah Milan gagal menang atas Barcelona dalam tujuh pertemuan terakhir. Barcelona juga selalu berhasil mendepak Milan di tiga pertandingan babak knock out (1960, 2006 dan 2012). Menyudahi 'kutukan' Barcelona akan jadi tugas ekstra berat buat Riccardo Montolivo dkk.

Milan saat ini memang tengah membaik performanya, setelah pada awal musim terpuruk sepeninggal banyak bintangnya. Tapi di sisi lain Barcelona punya penampilan luar biasa impresif di La Liga Primera, mereka meraih 15 kemenangan dari 16 pertandingan pertama, yang menorehkan rekor baru di Liga Spanyol.

sumber : Detik.sport


Category Article , , ,

What's on Your Mind...